Memperkuat Solidaritas dan Inovasi Program melalui Rapat Kerja UKMPK Tegalboto Periode 2025

Jember-Tegalboto, Unit Kegiatan Mahasiswa Pers Kampus (UKMPK) Tegalboto Universitas Jember (UNEJ), sukses menggelar rapat kerja dan keakraban pada Sabtu (01/03) di Gedung ISDB, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Jember. Acara ini bertujuan untuk merancang program kerja selama satu tahun ke depan, sekaligus untuk membangun dan memperkuat hubungan antar pengurus. Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh pengurus dan anggota.

Terdiri dari dua rangkaian acara, yaitu rapat kerja dan Serangga (seru-seruan antar anggota). Mengusung tema, “Konsolidasi Tegalboto 2025: Merancang Strategi dan Memperkuat Eksistensi Melalui Inovasi, Sinergi, serta Aksi,” sebagai cerminan dari semangat dan tujuan bersama untuk UKMPK Tegalboto yang lebih baik. Kegiatan dimulai sekitar pukul 10.00 WIB, dibuka dengan sambutan oleh Ketua Panitia Rifdha Hana.

Dalam sesi rapat kerja, pemaparan program kerja diawali oleh Biro Umum, kemudian dilanjutkan oleh keredaksian yang terdiri dari Redaktur Pelaksana, Redaktur Artistik, dan Desk Media Sosial. Setelah itu dilanjutkan dengan Penelitian dan Pengembangan (Litbang) yang terdiri dari Litbang Keredaksionalan, dan Litbang Keorganisasian.

Program kerja pertama dipaparkan oleh Wulan Faradila, selaku Pemimpin Umum. Untuk program yang dicanangkan, berdasarkan pada visi-misi yang dibagi dalam empat kategori, yaitu kategori pembinaan, penguatan, pengembangan, dan unggulan. Adanya perbedaan program kerja antara periode 2024 dengan periode 2025 adalah sebagai hasil evaluasi yang dilakukan, berkenaan dengan efisiensi dan efektifitas program kerja.

“Ada beberapa program yang kami ganti dengan program lain berkenaan dengan efisiensi dan efektifitas, tapi juga tetap ada beberapa program yang masih kami pertahankan, seperti PJTD, PJTL, dan Semistik,” papar Wulan.

Harapannya, selain ada beberapa program yang diganti nantinya juga bakal ada program baru yang sudah dirancang untuk meningkatkan eksistensi UKMPK Tegalboto. Program-program yang dicanangkan ada yang sifatnya nasional dan internasional, melibatkan dua negara, yakni Malaysia dan India.

Setelah itu, pemaparan dilanjutkan oleh bidang keredaksian. Untuk keredaksian dibuka oleh Anabela selaku Pemimpin Redaksi dan dilanjutkan dengan pemaparan dari masing-masing koordinator dari tiap divisi, yakni divisi Redaktur Pelaksana, Redaktur artistik, dan Desk Media Sosial. Menariknya, dalam kesempatan tersebut, dari Redaktur Artistik sekaligus memperkenalkan maskot TB yang diberi nama “Tebemin”, yang resmi diluncurkan pada 1 Maret 2025.

Pemaparan terakhir, disampaikan oleh Litbang. Rifdha, selaku Kordinator Litbang menjelaskan bahwa tugas utama mereka adalah untuk mengembangkan sumber daya manusia yang ada di UKMPK Tegalboto, baik untuk pengurus maupun anggota. Untuk keradaksionalan lebih mengarah pada pengembangan kejurnalistikan, sedangkan  keorganisasian mengarah pada penguatan sumber daya manusia UKM.

Rapat kerja selesai sekitar pukul 14.30 kemudian dilanjutkan dengan sesi foto pengurus. Sekitar pukul 16.30, acara dilanjutkan kembali dengan kegiatan keakraban, yang diisi dengan permainan game “tak kenal maka tak tahu”. Sesi keakraban berjalan dengan interaktif dan menyenangkan. Setelah game selesai, kegiatan dilanjutkan dengan buka bersama sebagai acara pamungkas dalam kegiatan ini.

 

Penulis: Inas Masyura

Editor: Muh Slamet Hariyadi

 

Pers Tegalboto

Menuju Pencerahan Masyarakat

 

Leave a Reply